ANALYSIS OF VARIANTS OF VOLTAGE AND EXPLOSION TIME ON THE RADIOLOGY UNIT OF RSU. DELIMA MEDAN

  • Rezeki Wulandari Girsang Unsam

Abstract

Telah dilakukan penelitian dengan judul Analisis Variasi Tegangan dan Waktu Penyinran Pada Pesawat Rontgen Di Unit Radiologi RS. Delima Medan dengan menggunakan Pesawat Rontgen bermerek Acoma type E7239 yang memiliki tegangan maksimal 125 kV. Penganalisian ini bertujuan untuk mengetahui variasi tegangan dan waktu penyinaran pada pesawat rontgen, mengetahui cara kerja alat pada pesawat rontgen, dan mengetahui hasil rontgen (pencitraan) pada pengaruh variasi tegangan dan waktu penyinaran pada pesawat rontgen.
Pesawat rontgen menjadi alat medis yang prinsip kerjanya menggunakan radiasi sinar–X dengan penembusan gelombang elektromagnetik dari sumber cahaya ke tubuh manusia, lalu menembus mencapai plat film untuk menghasilkan gambar berupa citra tubuh manusia (foto rontgen). Hasil analisis dari variasi tegangan dan waktu penyinaran diukur berdasarkan ketentuan. Ketentuan ini berdasarkan usia serta ketebalan lapisan kulit manusia..Untuk pemeriksaan objek pada bagian thorax dewasa digunakan pengaturan tegangan berkisar 60 – 70 kV, telapak tangan dan persendian dewasa berkisar 45 – 50 kV, tulang belakang dewasa berkisar 70 – 80 kV, serta untuk pemeriksaan pada seluruh bagian untuk anak – anak hanya digunakan tegangan listrik berkisar 40 kV dan tidak diperbolehkan untuk melebihi batas tersebut ditakutkan terjadi penghamburan radiasi pada kulit yang masih sangat sensitive. Pengaturan pada tegangan dan waktu penyinaran ini berfungsi untuk menghindari hasil foto rontgen seperti blur/ buram dan keputihan sehingga tidak dapat diperoleh hasil ada atau tidaknya kerusakan pada bagian objek yang diperiksa.
Kata Kunci : Pesawat Rontgen, tegangan (kV), waktu penyinaran

Published
2022-10-27
How to Cite
[1]
R. W. Girsang, “ANALYSIS OF VARIANTS OF VOLTAGE AND EXPLOSION TIME ON THE RADIOLOGY UNIT OF RSU. DELIMA MEDAN”, hadron, vol. 4, no. 2, pp. 30-35, Oct. 2022.
Section
Articles