PENDAMPINGAN PEMBUATAN DESAIN DAN RAB UNTUK PERANGKAT GAMPONG DAN PEMUDA KARANG TARUNA

  • Irwansyah Irwansyah Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra. Langsa, Aceh, Indonesia
  • Heri Irawan Program Studi Teknik Industri, Fakultas teknik, Universitas Samudra. Langsa, Aceh, Indonesia
  • Faiz Isma Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Samudra. Langsa, Aceh, Indonesia
Keywords: Desain gambar; RAB

Abstract

Program Kemitraan Masyarakat (PKM) yang diusulkan menyiapkan tenaga teknis yang akan dibekali kemampuan mendesain dan membuat rencana anggaran Biaya (RAB) dalam mendukung kegiatan peningkatan fasilitas Gampong Kuala Geulumpang. 6 bulan. Sasaran program kegiatan ini adalah perangkat Gampong Kuala Geulumpang sebagai mitra 1 dan pemuda karang taruna sebagai mitra 2. Permasalahan utama yang dihadapi oleh Mitra 1 adalah belum adanya tenaga teknis di kalangan perangkat gampong sehingga semua kegiatan perencanaan di percayakan pihak ketiga.Permasalahan utama yang dihadapi oleh Mitra 2 adalah kurangnya wadah untuk menggali potensi pemuda gampong selain kegiatan olahraga.Kegiatan yang akan dilaksanakan selama Program Kemitraan Masyarakat (PKM) pada Mitra 1 adalah melatih perangkat gampong untuk monitoring dan evaluasi .Kegiatan dilanjutkan pada mitra 2 yaitu bimbingan teknis desain gambar dan RAB menggunakan Autocad.Target dari Program Kemitraan Masyarakat (PKM) ini yaitu menyiapkan kader desa sebagai tenaga teknis yang mampu merancang desain gambar dan RAB pembangunan prasarana Gampong dan melatih perangkat Gampong supaya mampu memonitoring dan mengevaluasi pekerjaan teknik

Published
2019-03-04
Section
Articles