PELATIHAN EVAKUASI BENCANA GEMPA BUMI DAN TSUNAMI DI DAYAH IHYAAUSSUNNAH KOTA LHOKSEUMAWE

  • Wheny Utariningsih Universitas Malikussaleh
  • Khairunnisa Z Universitas Malikussaleh
  • Fera Novalia Universitas Malikussaleh
Kata Kunci: Bencana, Gempa Bumi, Tsunami, Pelatihan, Evakuasi

Abstrak

Lhoksumawe adalah satu kota di Provinsi Banda Aceh yang berisiko tinggi terhadap bencana gempa bumi dan tsunami. Berdasaran Kajian Risiko Bencana Aceh 2016-2020, di Kota Lhoseumawe terdapat 6.032 jiwa yang terpapar bencana tsunami. Terdapat 125 sekolah yang terancam oleh bahaya gempa bumi dan tsunami, termasuk sekolah-sekolah yang menerapkan boarding school. Dua puluh empat jam kehidupan peserta didik pada sekolah yang menerapan boarding school berada di sekolah. Sehingga sekolah harus menyiapkan anak didiknya dalam menghadapi bahaya yang mengancamnya yaitu dengan meningkatkan pengetahuan anak didik. Salah satu sekolah yang menerapkan boarding school di Kota Lhokseumawe adalah Dayah Modern Ihyaaussunnah. Dayah Modern Ihyaaussunnah hanya berjarak 1 km dari pantai. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan adalah untuk menghasilkan perubahan sudut pandang peserta terhadap bencana, peningkatan pemahaman, kesadaran, kesiapsiagaan, dan kesanggupan dalam menghadapi dan mengevakuasi ketika terjadi bencana gempa bumi dan tsunami di Sekolah. Sedangkan untuk target luarannya adalah meningkatnya pengetahuan santri Dayah Modern Ihyaaussunnah dalam menghadapi bencana gempa bumi dan tsunami dan terwujudnya sikap kesiapsiagaan Dayah Modern Ihyaaussunnah dalam menghadapi bencana gempa bumi dan tsunami. Metode yang digunakan dalam kegitan ini adalah ceramah dan simulasi/demostrasi dengan permainan. Berdasarkan data yang didapat, pelatihan ini mampu meningkatkan pengetahuan siswa hingga 44%.

 

Diterbitkan
2021-07-13