Penerapan Model Problem Based Learning (PBL) Terhadap Hasil Belajar Tematik Terpadu Di Sekolah Dasar

  • Qori Universitas Negeri Padang
  • Rifda Eliyasni
Keywords: Hasil Belajar, Model Problem Based Learning

Abstract

Kurikulum 2013 merupakan penyempurnaan dari Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Orientisai kurikulum 2013 adalah terjadi peningkatan dan keseimbangan dalam sikap, pengetahuan dan keterampilan.. Namun faktanya hasil belajar di sekolah dasar belum sesuai dengan yang diharapkan. Berkaitan dengan masalah tersebut maka diperlukan suatu pemecahan masalah untuk mengatasinya, salah satunya dengan menggunakan model pembelajaran inovatif yang tepat agar hasil belajar optimal. Salah satu model yang dapat digunakan untuk meningkatkan hasil belajar tematik terpadu di sekolah dasar adalah model Problem Based Learning. Penelitian ini telah menelaah 25 jurnal yang sesuai dengan kriteria studi literatur ini. Jenis data dari penelitian ini menggunakan data sekunder. Data tersebut di dapatkan dari artikel ilmiah yang di terbitkan pada jurnal terakreditasi. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini membuktikan bahwa penerapan  model Problem Based Learning efektif di gunakan untuk meningkatkan hasil belajar tematik terpadu di sekolah dasar. Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar peserta didik dan nilai rata-rata kelas yang meningkat pada setiap siklusnya setelah di terapkan langkah-langkah model Problem Based Learning pada pembelajaran tematik terpadu di sekolah dasar.

Published
2022-12-21