PERBAIKAN KINERJA SUPPLY CHAIN DENGAN MENGGUNAKAN METODE SUPPLY CHAIN OPERATION REFERENCE (SCOR) (Studi Kasus CV. Athaya Mineral Desa Geudubang Aceh Kecamatan Langsa Baro Kota Langsa)

  • Fatimah Zahra Universitas Samudra
  • Muhammad Thaib Hasan Universitas Samudra
  • Yusnawati Universitas Samudra

Abstrak

CV. Athaya Mineral adalah sebuah usaha yang menghasilkan air minum dalam kemasana yang beralamat di Desa Geudubang Aceh Kecamatan Langsa Baro Kota Langsa, masalah yang dialami adalah keluhan dari retail mengenai keterlambatan pengiriman air minum dalam kemasan (AMDK), masalah lain yang juga dialami oleh CV. Athaya sendiri adalah ketidakpastian permintaan dan jadwal pengiriman bahan tambah, kekurangan persediaan yang menyebabkan perusahaan mengalami kehabisan barang. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur dan memperbaiki kinerja Supply Chain di CV. Athaya Mineral. Metode yang digunakan untuk menyelesaikan masalah dalam penelitian ini adalah metode Supply Chain Operation Reference (SCOR). SCOR adalah sebuah metode untuk memudahkan pemahaman mengenai rantai pasok yang efektif dan efesien dalam menompang strategi perusahaan. Penentuan bobot variabel bebas dalam penelitian ini menggunakan metoden Analytical Hierarchy Process (AHP), AHP adalah sebuah konsep untuk pembuatan keputusan berbasis multicriteria (kriteria yang banyak). Hasil yang diperoleh dari peniitian ini menunjukan nilai akhir total kinerja supply chain sebesar 50,7758 dan ini menunjukkan bahwa sistem monitoring indikator kinerja CV. Athaya Mineral berada pada range average, oleh sebab itu usulan strategi yang bisa dilakukan oleh CV. Athaya Mineral untuk memperbaiki kinerja perusahaan pada aktivitas plan dengan melakukan peramalan permintaan produk, komunikasi yang baik dengan konsumen, aktivitas source dengan membuat kesepakatan kontrak kerja tertulis, menjalin kerja sama yang baik dengan supplier, aktivitas make dengan menjadwalkan produksi sesuai dengan peramalan permintaan, komunikasi yang baik dengan konsumen, meningkatkan kapasitas produksi, aktivitas deliver dengan menyediakan aplikasi yang berisikan ketersediaan produk yang bisa di akses oleh CV. Athaya mineral dan konsumen, mengkoordinasi ketepatan pengiriman, aktivitas return dengan cara biaya pengembalian produk ditanggung oleh CV. Athaya Mineral

Diterbitkan
2021-08-25