Penerapan Model Discovery Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Pada Pembelajaran Tematik Terpadu Tema 8 Di Kelas V SDN 12 Bukit Cangang Kota Bukittinggi

  • Belia Fadhila Universitas Negeri Padang
  • Yarisda Ningsih
Keywords: Discovery Learning, Hasil belajar, Tematik Terpadu

Abstract

Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran tematik terpadu menggunakan model Discovery Learning. Subjek penelitian adalah guru (praktisi) dan 27 orang peserta didik. Hasil penelitian dilihat dari aspek Rencana Pelaksanaan Pembelajaran siklus I diperoleh rata-rata 81,9% dengan kualifikasi B (Baik), meningkat pada siklus II menjadi 94% dengan kualifikasi SB (Sangat Baik). Pelaksanaan pembelajaran aktivitas guru siklus I rata-rata 84,4% dengan kualifikasi B (Baik), meningkat pada siklus II menjadi 93,8% dengan kualifikasi SB (Sangat Baik). Pada aktivitas peserta didik siklus I rata-rata 81,3%, dengan kualifikasi B (Baik), meningkat pada siklus II menjadi 93,8% dengan kualifikasi SB (Sangat Baik). Hasil belajar peserta didik siklus I diperoleh rata-rata 76,8 dengan kualifikasi C (Cukup), dan meningkat pada siklus II menjadi 87,8 dengan kualifikasi B (Baik). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa Model Discovery Learning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran tematik terpadu di kelas V SDN 12 Bukit Cangang Kota Bukittinggi.

 

Kata Kunci : Discovery Learning, Hasil Belajar, Tematik Terpadu

Published
2022-04-17