Pengaruh Penggunaan Model Discovery Learning terhadap Hasil Belajar Materi Debit di Kelas V SD

  • Maisi Putri Maisi Universitas Negeri Padang
  • Masniladevi
Keywords: Discovery Learning, Hasil Belajar, Debit

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik yang disebabkan kurangnya keaktifan peserta didik dalam melakukan aktivitas yang bermakna saat belajar. Hal ini terjadi karena proses pembelajaran masih berpusat kepada guru (teacher-centered). Guru cendrung menggunakan model pembelajaran  konvensional .Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan model  Discovery Learning  terhadap hasil belajar materi debit di kelas V SD. Jenis  Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan bentuk penelitian eksperimen semu (quasi experiment), dengan menggunakan Non-equevalent Post-test only Control Group Design.Teknik pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling. Terpilih dua kelas sampel yang masing-masing akan dijadikan sebagai kelas eksperimen dan kelas kontrol. Teknik pengumpulan data adalah dengan instrumen tes. Instrumen yang digunakan adalah tes hasil belajar pada materi pembelajaran debit. Data dianalisis dengan menggunakan uji-t. Didapatkan hasil thitung= 4,66 dan ttabel = 1,68. Sehingga thitung > t tabel, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Kesimpulan dari penelitian ini adalah penggunaan model  Discovery Learning   menghasilkan hasil belajar yang lebih baik dibandingkan pembelajaran yang hanya menggunakan model Konvensional  (Scientifik)

Published
2022-05-24