Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Dalam Pembelajaran Tematik Terpadu Tema 8 Menggunakan Model Discovery Learning di Kelas IV SD N 04 Garegeh Kota Bukittinggi

  • Fidella Vany Universitas Negri Padang
  • Rifda Eliyasni
Keywords: Hasil Belajar, Tematik Terpadu, Discovery Leaarning

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurang optimalnya pelaksanaan pembelajaran  tematik terpadu yang dilakukan oleh guru, sehingga berdampak pada rendahya hasil belajar peserta didik di kelas IV SDN 04 Garegeh Kota Bukittinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran tematik terpadu dengan menggunakan  model Discovery  Learning di kelas IV SDN 04 Garegeh Kota Bukittinggi. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas IV sejumlah 28 orang yang terdiri dari 15 orang peserta didik perempuan  dan 13 orang peserta didik laki-laki. Pendekatan yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Penelitian dilaksanakan dalam 2 siklus, masing-masing siklus mempunyai tahapan, siklus satu 2x pertemuan dan siklus dua 1x pertemuan. Data penelitian berupa hasilpengamatan RPP, hasil pengamatan pembelajaran tematik terpadu dan hasil belajar peserta didik menggunakan model Discovery  Learning. Hasil penelitian dilihat dari aspek Rencana Pelaksanaan Pembelajaran di siklus I diperoleh rata-rata skor 86,11% dan pada siklus II diperoleh skor 94,44% (Sangat Baik). Pelaksanaan pembelajaran  pada aspek guru siklus I diperoleh rata-rata yaitu 82,81% (Baik), dan pada siklus II meningkat menjadi 93,75% (Sangat Baik). Aspek peserta didik pada siklus I diperoleh rata-rata yaitu 81,24% (Baik), dan pada siklus II meningkat menjadi 90,62% (Sangat Baik). Hasil belajar peserta didik pada siklus I pada aspek sikap pada pertemuan 1 terdapat 6 orang yang berprilaku negatif kemudian aspek sikap di pertemuan 2 terdapat 5 orang yang berprilaku negatif dan disiklus ke 2 terdapat 3 orang yang berprilaku negatif dari hasil belajar aspek sikap meningkat, siklus I pada aspek pengetahuan dan keterampilan diperoleh rata-rata 77,5% (Cukup)  dan pada siklus II pada hasil belajar pengetahuan dan keterampilan meningkat menjadi 86,5% (Baik). Dengan demikian  model Discovery  Learning dapat meningkatkan hasil belajar pada pembelajaran tematik terpadu di sekolah dasar.

Published
2022-06-11