PolaAsosiasi ASSOCIATION PATTERNS OF SENGGANI (Melastoma malabathricum) AND FOREST GENGKUAS (Alpinia conchigera) IN RUBBER PLANTATIONS, SECURAI SELATAN VILLAGE, BATANG REJO hamlet

POLA ASOSIASI TUMBUHAN SENGGANI (Melastoma malabathricum) DAN LENGKUAS HUTAN (Alpinia conchigera) DI PERKEBUNAN KARET, DESA SECURAI SELATAN, DUSUN BATANG REJO

  • Aufa rindu Purnama
Keywords: Lengkuas hutan (Alpinia conchigera), pola asosiasi, Senggani (Melastoma malabathricum).

Abstract

ABSTRAK

Pola asosiasi merupakan kumpulan atau kerukunan hidupbersama (asosiasi) serta hubungan timbal balik (interaksi) yang saling menguntungkan, sehingga tercipta suatu derajatketerpaduan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kecenderungan berasosiasi, tipe asosiasi dan tingkat aosiasi antara tanaman senggani (Melastoma malabathrium) danlengkuas hutan (Alpinia conchigera), penelitian inimenggunakan pendekatan kuantitatif, Analisis kuantitatifadalah untuk menganalisis data yang telah didapatkan dengan rumus Chi-square, tipe asosiasi dan indeks Jaccard. Sampel penelitian yang digunakan adalah tumbuhan yang hidup disekitaran perkebunan karet terutama senggani (Melastoma malabarthrium) dan lengkuas hutan (Alpinia conchigera). Hasil dari penelitian ini adalah tidak didapatkan kecenderungan berasosiasi dikarena didapatkan hasil perhitungan lebih kecil dari nilai tabel, tipe asosiasi yang didapatkan yaitu asosiasi positif, dan tingkat asosiasi antar kedua speies sebesar 1 yang mengartikan hubungan antara kedua spesies tumbuhan sangat kuat.

 

Kata kunci : Lengkuas hutan (Alpinia conchigera), pola asosiasi, Senggani (Melastoma malabathricum).

 

Published
2020-05-20
Section
Articles