Respon Peserta Didik terhadap Media Audio Visual Berbasis Discovery Learning pada Materi Sistem Organ dan Organisme

Student Responses to Audio Visual Media Based on Discovery Learning on Organ Systems and Organisms Material

  • Khairul Rizal Universitas Islam Kebangsaan Indonesia
  • Meriza Faradilla Universitas Bina Bangsa Getsempena
Keywords: Discovery learning, media audio visual, sistem organ dan organisme

Abstract

Pembelajaran yang menarik merupakan pembelajaran yang mampu mendorong peserta didik belajar aktif dan mandiri. Hal ini dapat diwujudkan dengan menggunakan pendekatan pembelajaran yang berkembang saat ini, salah satunya adalah dengan memanfaatkan media audio visual berbasis discovery learning sebagai strategi untuk membuat pembelajaran lebih menarik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tanggapan peserta didik terhadap media pembelajaran yang cocok untuk berbagai proses pembelajaran yang pernah dilaksanakan pada mata pelajaran IPA materi sistem organ. Penelitian dilakukan secara kualitatif dengan menggunakan metode survei. Pertanyaan yang diberikan pada kuisioner ini berkaitan dengan pendapat peserta didik tentang media audio visual yang berbasis discovery learning. Penelitian dilakukan di MTsN Tungkop Kecamatan Darussalam, Kabupaten Aceh Besar. Adapun populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik yang berjumlah 273 peserta didik di kelas VII. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik sampling purposive, yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu sebanyak dua kelas dengan jumlah peserta didik 78 orang. Hasil pembagaian kuisioner  telah dianalisis menunjukkan bahwa dengan media audio visual yang digunakan pada materi organ dan organisme mendapatkan respon positif dari peserta didik rata-rata sebesar 97,90%. Sehingga dapat dikatakan bahwa penggunaan media audio visual berbasis discovery learning mempengaruhi minat dan motivasi peserta didik.

Author Biographies

Khairul Rizal, Universitas Islam Kebangsaan Indonesia

Program Studi Pendidikan Jasmani, FKIP, Universitas Islam Kebangsaan Indonesia
Jl. Medan-Banda Aceh, Blang Blahdeh, Bireuen, Aceh, 24251, Indonesia

Meriza Faradilla, Universitas Bina Bangsa Getsempena

Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, FKIP, Universitas Bina Bangsa Getsempena
Jl. Tanggul Krueng Lamnyong No. 34 Rukoh, Banda Aceh, Aceh, 23112, Indonesia

Published
2023-11-26