Analisa Subyektifitas dan Beban Kerja Secara Ergonomi Untuk Meningkatkan Produktivitas

  • Meri Andriani Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Samudra - Meurande - Langsa 24416, Aceh
  • Dewiyana . Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Samudra - Meurande - Langsa 24416, Aceh
  • Cut Ita Erliana Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Unimal, Aceh Utara
Keywords: Produktivitas, Standard Nordiq Questionnaire(SNQ), Metode French, Metode %CVL, Metode %HR.

Abstract

Produktivitas merupakan perbandingan output (keluaran) dan input (masukan) persatuan waktu. Penelitian bertujuan mendapatkan peralatan yang ergonomis melalui perancangan ulang trolly. Perancangan ulang dilakukan untuk mendapatkan waktu kerja yang optimal dalam bekerja sehingga dapat meningkatkan produktivitas kerja. Penelitian menggambarkan adanya fasilitas kerja(trolly) yang manual sehingga operator bekerja dengan beban kerja yang besar dan adanya keluhan subyektifitas operator sehingga waktu kerja menjadi lama. Beberapa hal yang akan dijadikan dasar dalam melakukan perancangan ulang adalah Standard Nordiq Questionnaire (SNQ), Antropometri dan metode French sebagai dasar dalam perancangan fasilitas(trolly), metode %CVL dan %HR untuk menganalisis beban kerja operator. Hasil pengukuran menunjukan tindakan sekarang juga untuk perancangan ulang ditandai dengan banyaknya titik keluhan yang dirasakan operator melalui Standard Nordiq Questionnaire(SNQ), 32,14% untuk metode %CVL dan %HR. sehingga waktu standar yang dihasilkan 4,89 menit dan produktivitas yang dihasilkan adalah 98 unit/man-hour. Setelah perancangan ulang, hasil pengukuran menunjukkan tindakan aman, ditandai dengan waktu standar yang didapat setelah perancangan ulang trolly adalah 0,95 menit dan produktivitas yang dihasilkan adalah 505 unit/ man-hour. Sementara hasil Standard Nordiq Questionnaire (SNQ), metode %CVL dan %HR belum bisa diukur berhubung perancangan ulang trolly hanya satu sisi saja.

Published
2015-07-30
How to Cite
[1]
M. Andriani, D. ., and C. I. Erliana, “Analisa Subyektifitas dan Beban Kerja Secara Ergonomi Untuk Meningkatkan Produktivitas”, Teknik, vol. 2, no. 01, pp. 6 - 10, Jul. 2015.
Section
Articles